**SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA SUANA, KECAMATAN NUSA PENIDA, KABUPATEN KLUNGKUNG, PROVINSI BALI**

Artikel

MUSYAWARAH DESA PERENCANAAN PEMBANGUNAN DESA SUANA TAHUN ANGGARAN 2022

18 Agustus 2021 10:38:03  Administrator  2.079 Kali Dibaca  Berita Desa

 

Suana_Senin, 5 Juli 2021 Pukul 09.00 Wita dilaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa Suana Tahun Anggaran 2022 yang bertempat di Ruang Pertemuan Kantor Desa Suana. Musyawarah perencanaan ini dihadiri oleh Sekretaris Kecamatan Nusa Penida, BPD Suana beserta anggota, LPM Suana beserta anggota, Perbekel beserta Perangkat Desa, PKK Desa Suana, Bandesa Adat se Desa Suana, Pendamping Lokal Desa, Yowana Gema Santi, Penyuluh Bahasa Bali, Staf Bumdes Elang Cemerlang, Bidan Desa, dan unsur lainnya.

Musdes dibuka oleh Ketua BPD Suana yang menyampaikan bahwa Musdes Perencanaan merupakan kegiatan rutin dan harus dilaksanakan sebagai bentuk penyerapan aspirasi masyarakat dalam perencanaan kegiatan di Desa Suana yang akan dilaksanakan.

Sekretaris Kecamatan Nusa Penida memberikan sambutan serta arahan bahwa dalam perencanaan kegiatan di desa untuk tahun anggaran 2022 masih menggunakan acuan Surat Edaran Menteri Desa Nomor 17 Tahun 2020, bahwa penggunaan Dana Desa masih untuk penanganan Pandemi Covid-19. Sehingga perencanaannya masih hamper sama dengan tahun 2021. Pengelolaaan sampah untuk bisa diperhatikan lagi, pemberdayaan masyarakat untuk pemulihan ekonomi, serta kegiatan PKT bisa dilaksanakan seperti pembersihan Jalan Desa. Sedangkan kegiatan dari Kecamatan Nusa Penida masih menunggu dari OPD terkait.

Perbekel Desa Suana juga memberikan arahan bahwa perencanaan kegiatan tahun anggaran 2022 yang masih menggunakan SE Menteri Desa No 17 Tahun 2020, tetapi dalam Musdes hari ini akan tetap diserap aspirasi masyarakat yang lainnya. Kemudian Sekretaris Desa Suana memandu kegiatan Musdes dengan melakukan Pencermatan Ulang terhadap RPJMDES, walaupun dalam RPJMDES yang muncul kegiatan dari Dusun yang lainnya, tetapi tetap sesuai kearifan local desa dengan memperioritaskan 2 dusun yaitu Dusun Semaya dan Dusun Celagilandan.

Setelah itu diberikan kepada peserta musdes untuk menyampaikan usulan sesuai kebutuhan di wilayahnya masing-masing.

Usulan dari Dusun Semaya:

  1. Perbaikan Senderan Jalan Melingkar
  2. Pengeramikan Lantai Permandian Umum
  3. Pengadaan Bibit Rumput Laut untuk 7 kelompok
  4. Pemasangan Cermin Cembubg di masing-masing Perempatan Gang Pemukiman
  5. Kostum/pakaian untuk Tari Sanghyang Jaran
  6. Bedah Rumah 1 unit
  7. Pengaspalan Jalan panjang 800 meter

Usulan dari PKK Desa Suana

  1. Pengadaan Blanko Dasa Wisma dan Biaya Pendataan
  2. Pembuatan papan administrasi
  3. Kegiatan Hatinya PKK
  4. Pakaian/ Seragam Olah raga
  5. Kegiatan Pelatihan Pembuatan Dompet dan Masker dari kain rangrang
  6. Kegiatan Pembinaan dari kecamatan
  7. Uang pembinaan/saku untuk kontingen PKK

Usulan dari Dusun Celagilandan

  1. Tembok Penyengker dan WC Paud
  2. Rehab Pasar Desa
  3. Pavinginisasi pelataran parker P=19 m x L=14 m
  4. Pengaspalan jalan ke Pura Puseh Maksan Gohin P=250m L=3m
  5. Rehab jalan menuju Puncak Sari P=600m L=3m
  6. Rabat Gang di Br.Jurangbatu P=378m L=1m

Usulan dari Dusun Karangsari

  1. Senderan di Setra Bebajangan
  2. Perbaikan gorong-gorong jalan
  3. Perataan Jalan di Pengaud
  4. Rabat Gang
  5. Rehab Jalan Br.Pupuan
  6. Rehab jalan ke Bula
  7. Bedah Rumah 1 unit

 Usulan dari Dusun Kelemahan

  1. Tembok penyengker PAUD
  2. Jaring pembatas lapangan voly
  3. Lampu penerangan Lapangan Voly
  4. Rehab jalan melingkar P=800 m

Usulan dari Sanggar Karsa Maha Maya

  1. Seragam/Kostum adat untuk penabuh
  2. Kendang Bale ganjur 1 pasang
  3. Transport pelatihan
  4. Pelatihan Tari Sidakarya

Usulan Tokoh Masyarkat

  1. Penyengker Pura Puseh Yeh Ulakan

Sekretaris Kecamatan Nusa Penida juga menghimbau masyrakat aktif dalam mengajukan usulan tentang Olahraga ke KONI Klungkung. Kemudian dilaksanakan pemilihan Penyusun RKP yang selanjutntnya dipilih sebagai Ketua Penyusun adalah I Made Sudra, dan TimVerifikasi Ketuanya adalah I Wayan Putra.

Diakhir Musdes kemudian dilaksanakan Laporan Realisasi Kegiatan untuk Semester Pertama. Musyawarah Desa Perencanaan Desa Suana Tahun Aggaran 2020 ditutup oleh Ketua BPD Desa Suana.

 

 

 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 KEMENDES

 Pengaduan Online

Pengaduan Online

 Pemerintah Desa

 Arsip Artikel

 Peta Desa Suana

 Media Sosial

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:91
    Kemarin:138
    Total Pengunjung:324.563
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.144.93.34
    Browser:Mozilla 5.0