Dalam Piodalan Padmasana Kantor Perbekel Desa Suana, Pemerintah Desa Suana melaksanakan persembahyangan bersama Kantor Desa Suana, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung. Kegiatan sakral ini berlangsung khidmat pada saat Purnama Kasa, Kamis pagi, 10 Juli 2025, dengan dihadiri oleh seluruh perangkat desa, BPD, LPM, PKK, Pegawai Bumdes, Pegawai Toss, Pendamping Desa, Bidan Desa, Penyuluh Agama, dan Penyuluh Bahasa Bali.
Piodalan di Padmasana kantor desa ini merupakan wujud bakti dan rasa syukur Pemerintah Desa Suana kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa atas anugerah dan perlindungan-Nya, khususnya dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada masyarakat. Purnama Kasa sebagai purnama pertama dalam kalender Bali dipercaya sebagai waktu yang sangat suci untuk memulai segala hal dengan harapan baru.
Upacara diawali dengan pembersihan dan persiapan sarana upakara sejak pagi hari, dilanjutkan dengan persembahyangan bersama yang dipimpin oleh pemangku . Suasana khidmat dan penuh rasa syukur menyelimuti seluruh proses upacara.
Kegiatan piodalan ini juga menjadi bagian dari upaya pelestarian adat dan budaya Bali yang terus dijaga dan dihidupkan di lingkungan pemerintahan desa. Dengan rutin melaksanakan upacara pada hari-hari suci, Pemerintah Desa Suana berharap nilai-nilai kearifan lokal tetap terpatri dalam setiap langkah pembangunan desa.